Webinar Inovasi Media Pembelajaran Program Magister PAI FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Webinar Inovasi Media Pembelajaran merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Kegiatan ini dilaksanakan pada 10 November 2021 pukul 08.00-11.30 WIB secara daring melalui zoom meeting dengan mengambil tema “Inovasi Media Pembelajaran Video Interaktif (Pembuatan konten, Take Picture, dan Edit Video)”.

Webinar Inovasi dibuka oleh Master of Ceremony yaitu saudara Muhammad Nabil Fahmi, S.Pd, salah satu mahasiswa program studi Magister PAI FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Dilanjutkan dengan sambutan oleh Ibu Dr. Dwi Ratnasari, M.Ag selaku Sekretaris Prodi Magister PAI FITK UIN Sunan Kalijaga. Keynote Speaker yang disampaikan oleh Bapak Prof. Dr. Mahmud Arif, M.Ag selaku Kaprodi Magister PAI FITK UIN Sunan Kalijaga sebagai pembuka sebelum memasuki acara inti yaitu webinar inovasi media pembelajaran yang disampaikan oleh Bapak Raekha Azka, M.Pd (Lecturer of Mathematics Education) selaku narasumberdengan moderator Ibu Indriyani Ma’rifah, M.Pd (Dosen FITK UIN Sunan Kalijaga).